Minggu, 08 Maret 2020

UNTUK KAMU SANG PEMBURU




M/Pemburu Kisi-Kisi
(oleh Dilla Azuhra)

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh
Semoga Allah Swt. selalu memberikan keselamatan, rahmat, dan keberkahan bagi kita semua. Alhamdulillah, semua sehat, semangat, melesat, hebat, dunia akhirat.

“Pak, kisi-kisi US bahasa Indonesianya mana?” tanya beberapa hunter kisi-kisi. Weladahah, mengapa masih terus bertanya tentang itu. Padahal pelajar zaman dulu tidak ada tanya masalah kisi-kisi. Sangunya cuma satu ngelmu titen. Niteni apa yang dikatakan, disimbolkan, oleh guru. Oleh karenanya, pelajar zaman bahula mesti memahami karakter masing-masing guru.

Namun, mau dikapake maning, zaman sudah berubah. Sudah tidak berlaku lagi tembung adi luhung ngelmu iku kelakone kanti laku. Prinsip yang muncul kemudian adalah yang penting nilai. Akibatnya, lahirlah pelajar-pelajar gemar fotokopi soal-soal tes/ujian tahun sebelumnya untuk menghafal jawaban, termasuk juga dalam hal ini adalah pemburu kisi-kisi.

Sebenarnya kalau yang meminta-minta hanya Dimas, Asmur Kamrin, Dandy, tidak diberi gak masalah. Ya, hitung-hitung sebagai pengurang dosa mereka. Namun, kalau yang meminta orang “bersih-bersih”, semacam Azuhra, Ahtalla, Ahsyanti, dan Ah2 yang lain, rasanya saya sebagai orang tua harus menyesuaikan dengan mereka.
 
Baik, kalian semua masih ingat urut-urutannya, bukalah soal-soal uji coba kemarin. Ya materinya seperti itu. Sekadar stressing untuk diingat-ingat dan dipelajari mbok-mbok keluar dalam soal besok pagi. Namanya, saja mbok-mbok, artinya, bisa saja: bisa KELUAR, bisa ORA.

Coba simak kembali masalah ejaan (tanda baca, huruf kapital), puisi lama (pantun, syair, gurindam, karmina), konjungsi (korelatif, koordinatif, subordinatif), frasa (endosentris, eksosentris, koordinatif, subordinatif, frasa nomina, verba, adjektiva, dll.).

Saya rasa ini saja, selamat berjuang. Semoga Allah memberikan kemudahan, kalancaran, kesuksesan, dan keberkahan. Amin.
Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KISI-KISI US 2022

      Bijak Menyikapi Kisi-Kisi                                                             (oleh Sartono Jaya)           A lhamdulill...