Minggu, 20 September 2020





Paket Cinta Buat Puan Belinda dan Kawan-Kawan

(oleh Rafael Sirait Jaya)


Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Selamat bertemu kembali, semoga semuanya selalu dalam lindungan Allah Swt. sehat, bergas, waras. Sahabat Pembelajar X IPA 1, ada beberapa siswa menggebu-gebu menodong saya minta kisi-kisi penilaian tengah semester (PHT). Akhirnya, saya tidak punya pilihan: menyerah dan memberikannya. Lagi pula hampir semua kolega saya mengucurkan bantuan kisi-kisi. So, ya ikut arus main stream daripada diglendengi Bu Lurah Belinda dan pengawalnya si Rafael yang suka bawel.

Simak baik-baik Gaes, materi pertama, teks bacaan LHO meliputi gagasan utama bacaan, struktur teks, kalimat definisi, pernyataan umum, aspek yang dilaporkan, kata baku – tidak baku, sinonim – antonim, jenis kata (nomina, verba, adjektiva), frasa (frasa verbal, nominal). Kedua, teks prosedur kompleks. Di materi kedua ini, Anda harus menyiapkan diri tentang struktur teks, kalimat pendeskripsi, penjenis,  kalimat simpleks, kalimat kompleks, kalimat imperatif, kalimat deklaratif,  kalimat majemuk/kompleks setara, kalimat majemuk bertingkat/subordinatif, kata ganti/pronomina, mengurutkan kalimat prosedur, verbal material, verbal tingkah laku, konjungsi temporal, konjungsi antarkalimat.

Saya ingatkan Gaes, Anda jangan menjadi hamba kisi-kisi. Seolah-olah kisi-kisi menjadi jimat segalanya dan tanpa kisi-kisi kalian akan mati. Akan lebih elegan apabila hal-hal yang tidak dipahami dalam materi pelajaran, Anda tanyakan kepada guru pengampunya secara langsung. Informasi yang di dapat melalui sumber lain, misalnya dari internet bisa dijadikan sebagai pembanding, bukan sumber primer. Informasi yang berasal dari media massa belum tentu dapat dipertanggungjawabkan kesahihannya. Sebab, siapa pun dapat menulis dan mengunggahnya.

Terus belajar, jangan malu bertanya. Malu bertanya salahe dhewe. Insya Allah, sukses, berkah dunia akhirat semuanya.

Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

 

 

 

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

KISI-KISI US 2022

      Bijak Menyikapi Kisi-Kisi                                                             (oleh Sartono Jaya)           A lhamdulill...